Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris Terbaru 2015

Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris - Banyak orang menganggap belajar bahasa inggris itu sulit. Sebenarnya tidaklah sulit, tapi belum mencoba saja permasalahannya. Pada kesempatan kali ini kita akan bersama-sama belajar bahasa inggris bersama dengan membahas materi tentang perbedaan antara Must dan Have to. Mari belajar bersama untuk meningkatkan skill kita dalam berbahasa Inggris. Sekarang, lihat dan perhatikan penjelasan di bawah ini dan baca berulang-ulang untuk lebih memahaminya. Good Luck for your study...

Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris

Must



Kata ini dipakai untuk menyatakan keharusan. Must mengacu pada keharusan internal (keharusan yang datang dari dalam diri sendiri). Must juga digunakan untuk mengungkapkan bahwa orang yang berbicara mengharapkan atau memerintahkan orang lain untuk melakukan sesuatu.

Example :
I must take a bath now. ( I want to feel fresh )

 

Have to



Kata ini dipakai untuk menyatakan keharusan karena ada faktor-faktor atau aturan-aturan dari luar dirinya yang mengharuskan untuk melakukan sesuatu.

Example :
Moslems have to pray 5 times a day. ( their religion tells them to do this rule ).

Notes :


Bentuk negatif dari must adalah needn't ( tidak harus )
Mustn't memiliki arti dilarang.
Have to untuk subject : I, You, They, We
Has to untuk subject : She, He, it.
Bentuk negatif dari have to dan has to adalah dengan menggunakan do/does ( don't / doesn't have to ).
Bentuk lampaunya adalah had to.

Mungkin ini sedikit Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris tentang materi perbedaan antara Must dan Have to. Semoga  ini dapat membantu kita dalam meningkatkan dan menambah pengetahuan kita tentang bahasa Inggris. Terima kasih sudah berkunjung jangan lupa LIKE dan SHARE jika dianggap bermanfaat dan pantas untuk disebarkan demi berbagi ilmu. Silahkan membaca artikel lainnya.
◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © Belajar Bahasa Inggris Online - All Rights Reserved